Yehemia 47:1-5
Kita akan menjadi sama seperti apa yang kita sembah, Ketika kita menyembah Tuhan dengan sungguh-sungguh maka gaya dan pola kita akan sama seperti apa yang kita sembah.
Yeh 47 :l-5...Balt sucl yang dlrnana airnya meluap secara tiba-tiba, mulai dari pergelangan kaki kemudian ke lutut, pinggang dan pada akhirnya air itu meluap menjadi sungai. Ini tingkatan dalam hubungan dengan Tuhan, sejauh mana hubungan kita dengan Tuhan. Tuhan mau kita naik tingkat lebih dalam hal hubungan dengan Dia. Ini gambaran supaya kita punya hubungan yang dekat denganNya, supaya kita dapat berbuah dan hidup berkelimpahan. Kalau kita dekat dengan Tuhan maka kita yang biasa-biasa akan menjadi orang yang luar biasa dalam Tuhan dan juga hidup kita akan menjadi lebih berarti sehingga nama Tuhan dipermuliakan. Bapa punya keinginan kita dekat supaya kita dapat berbuah banyak sebab diluar Yesus kita tidak dapat berbuat apa-apa.
Tingkatan Bait Allah, Tabernakel mulai dari pelataran, ruang suci dan ruang maha suci. Yang bisa masuk dalam ruang maha suci adalah imam-imam besar, dimana imam besar yang masuk ruang maha suci, mereka harus kudus kalau tidak mereka bisa mati. Yesus telah menebus kita dengan darahnya sehingga kita bisa masuk bertemu langsung dengan Tuhan. Kadang kita lupa bahwa Tuhan sudah meyelamatkan kita,. sehingga kita berharga dimata Tuhan. Tuhan mau kita punya hubungan yang intim atau karib dengan Yesus ketika kita mau naik level atau masuk ke level selanjutnya.
Gambaran air di Bait suci
1. Mulai dari pergelangan kaki: seperti hubungan seorang hamba dengan raja (belum terlalu dekat dengan Bapa, masih ada jarak)
2. Air sampai dilutut: seperti hubungan anak dengan Bapa (lebih dekat dan menghormati Bapa)
3. Air sampai dipinggang; hubungan seperti seorang sahabat (yaitu menaruh kasih dalam suka maupun duka, sehingga Bapa tahu akan segala kebutuhan kita dan tahu memberi yang terbaik bagi kita).
4. Air sampai penuh: hubungannya lebih intim dengan Bapa, sehingga bisa menjadi sama seperti Bapa.
Kalau kita penuh maka kita akan mengasihi Tuhan dengan sungguh-sungguh. Setiap hari kita memuji Tuhan, ketika kita menyembah Dia, kita akan menjadi sama seperti Dia
Tuhan mau kita mengalami next level.
Dalam puji-pujian, kita ada dalam posisi hamba, ini adalah hubungan yang pertama jauh sekali yaitu pergelangan kaki. Apa kita hanya mau seperti itu? Meningkat... lagi menjadi anak raja (lagu Bapa engkau sungguh baik) semakin dekat walaupun ada pergumulan tetapi pujian tetap keluar dari mulut dengan ucapan syukur. Harnba dengan Raja, hubungan jauh tetapi hubungan dengan Bapa.. yaitu lutut adalah hubungan lebih dekat. Naik lagi tidak hanya dekat tapi jadi sahabat contoh Abraham yang jadi sahabat dekat dengan Tuhan, tawar menawar dengan Tuhan tentang pemusnahan Sodom dan gomora, dia meningkat menjadi sahabat. Kita hams meningkat jadi sahabat Tuhan supaya Dia beritahu apa yang Dia mau untuk kita. Yang terakhir adalah mempelai kristus. inilah hubungan kesempurnaan. Ini membawa kesadaran bahwa hubungan kita meningkat dengan Tuhan. Tahapan hubungan: dapat berbuah (Yohanes 15:5) dan hidup berkelimpahan (Yohanes 10:10b)
Friday, June 4, 2010
GOING TO NEXT LEVEL (30/05/2010)
8:50 AM
No comments
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 komentar:
Post a Comment